Inspirasi Desain Rumah Keluarga 6 x 11 Meter 2 Kamar Tidur - Budget Terjangkau


Helloshabby.com -- Saat menentukan pilihan desain rumah keluarga, sesuaikan dengan kondisi keluarga Anda. Pilih desain yang memiliki ruang-ruang yang memadai untuk keluarga. Desain yang perwujudannya menyesuaikan budget yang dimiliki, agar tak kesusahan di lain hari.

Kali ini, kami hadirkan ulasan desain rumah yang cocok untuk hunian keluarga. Berdiri pada lahan 6 x 11 meter memiliki fitur eksterior memukau dan dua kamar tidur yang memberi kualitas hidup yang nyaman. Total estimasi pembiayaan pun cukup terjangkau. Yuk, simak bersama inspirasi desain rumah keluarga 6 x 11 meter 2 kamar tidur - budget terjangkau.



Fasad Rumah Modern Elegan

© Desain Rumah 36

Penting untuk memilih desain fasad yang sesuai hati. Salah satu inspirasinya adalah fasad yang satu ini. Bangunan simetris sederhana lebih kekinian dengan model pintu utama dengan lengkung atas (arch-shaped). Detail ini memberi sentuhan gaya Muji ke bangunan eksterior.  Rumah juga memiliki fitur pagar besi hollow yang memberi privasi dan membingkai rumah dengan elegan.


Tampak Atas Rumah


Rumah ini mengambil kontruksi atap pelana sebagai atap utama. Dua sisi miring sederhana yang ekonomis untuk dibangun. Terdapat atap dak datar di bagian belakang untuk menempatkan tandon air di atas. Bagian carport juga dinaungi atap kanopi transparan untuk melindungi kendaraan dari panas dan hujan.

Estimasi Biaya

Biaya pembangunan rumah keluarga 6 x 11 meter dengan dua kamar tidur ini setidaknya membutuhkan Rp 150 - 200 jutaan. Biaya aktual bisa berbeda tergantung lokasi dan material yang digunakan.



Denah Rumah 6 x 11 Meter


Rumah ini terdiri dari beberapa bagian, diantaranya; 
  • taman depan berukuran 1.46 m x 1.87 m,
  • carport berukuran 3.00 m x 4.00 m,
  • teras berukuran 3.00 m x 0.90 m,
  • ruang tamu berukuran 3.00 m x 4.00 m,
  • kamar tidur berukuran 3.00 m x 3.00 m,
  • kamar tidur kedua berukuran 3.00 m x 2.5 m,
  • kamar mandi berukuran 1.72 m x 1.5 m,
  • dapur dan ruang makan berukuran 3.00 m x 2.5 m,
  • area laundry belakang berukuran 3.00 m x 1.5 m.

Ruang Tamu Minimalis Cantik

© Desain Rumah 36

Ruang tamu ini berukuran 12 meter persegi. Anda bisa menatanya sesuai inspirasi gambar. Menempatkan sofa panjang menghadap backdrop TV dinding. Backdrop terbuat dari elemen bilah kayu yang disusun rapi dan kokoh. Masih terdapat space untuk meletakkan kabinet panjang untuk penyimpanan dekorasi dan item-item ruang tamu. Walau tampak terisi penuh, Anda masih bisa berjalan bebas berkat space longgar yang tersedia.



Dapur Kecil Fungsional


Area dapur terpisah dari ruang tamu, sehingga memberi privasi dan kenyamanan saat memasak. Dapur memiliki full set minimalis dalam model sebaris. Meja dapur cor berlapiskan keramik abu-abu dengan backsplash putih senada. Bagian kolong meja digunakan untuk kabinet bawah, sehingga dapur terlihat lebih rapi modern.


Inspirasi Kamar Tidur Utama 

© Desain Rumah 36

Kamar tidur utama ini bisa diisi dengan lebih banyak furnitur, asalkan Anda memilih desain furnitur ramping. Di sebelah tempat tidur, Anda bisa menempatkan lemari compact dan meja kerja minimalis. Meja kerja ini bisa diganti sesuai fungsi yang dibutuhkan. Misalnya, menggunakannya sebagai meja rias. Ruang vertikal (dinding) akan lebih menarik dengan dekorasi yang terpasang.

Desain Kamar Tidur Kedua


Kamar tidur bisa difungsikan sebagai kamar tidur anak. Penataan furnitur hampir menyerupai kamar tidur pertama. Perbedaan hanya terletak pada ukuran ranjang tidur yang lebih kecil. Nuansa kamar tidur lebih didominasi warna abu-abu dengan aksen cokelat untuk tampilan beda dan suasana ruang yang natural cozy. 


Area Laundry 

© Desain Rumah 36

Tempat cuci jemur berada di paling belakang rumah. Anda bisa tambahkan atap transparan atau atap dak untuk menaungi mesin cuci dan peralatan listrik aman dari risiko kehujanan. Bagian lainnya bisa dibiarkan terbuka untuk memungkinkan cucian jemur kering. Area yang terbuka juga memberi sirkulasi udara yang bebas dan segar ke dalam rumah.


Terimakasih telah menyimak artikel Inspirasi Desain Rumah Keluarga 6 x 11 Meter 2 Kamar Tidur - Budget Terjangkau  sampai akhir. Kami selalu mendoakan semoga Anda diberikan kemudahan dalam membangun rumah impian. Jangan lupa, bagikan artikel ini kepada teman, saudara, suami/istri atau keluarga yang membutuhkan. Semoga bermanfaat. 

Penulis  : Yeni
Editor    : Munawaroh
Sumber : © Desain Rumah 36

Categories in English