Helloshabby.com -- Memiliki rumah cantik dan nyaman, sudah pasti jadi harapan semua keluarga. Rumah akan jadi tempat tujuan untuk melepas lelah dan berkumpul bersama orang terkasih. Oleh karena itu, tak heran banyak orang rela menabung belasan tahun untuk membangun rumah impian.
Kami senantiasa mendoakan supaya Anda diberi kemudahan dalam proses menabung untuk pembangunan rumah. Namun, tak ada salahnya untuk melirik rumah modern yang layak jadi inspirasi hunian keluarga di masa depan.
Fasad Depan Rumah dengan Taman Segar
Dimulai dari area depan rumah. Rumah ini memiliki konsep bangunan minimalis. Bentuk geometris kubus dengan kontras warna terang dan cokelat pekat yang tampak modern. Eksterior rumah juga semakin berkelas dengan memiliki sebuah taman depan. Taman ini terdiri dari banyak fitur menyegarkan, seperti jalan setapak, halaman rumput dan tanaman-tanaman yang tumbuh baik di outdoor.
Ruang Tamu Modern Elegan
Ruang tamu adalah ruangan yang pertama kali menyambut Anda. Ruang tamu mengambil konsep ruang tanpa dinding untuk kesan terbuka dan lapang. Di sini, Anda bisa meletakkan sebuah sofa panjang elegan untuk tempat duduk tamu sekaligus tempat santaai menonton TV. Ruangan makin anggun dengan pemasangan lantai granit dan plafon seperti ini.
Ruang Makan Cantik
Sebuah partisi kayu dipasang untuk membatasi ruang tamu dan ruang makan. Area makan ini difungsikan untuk 5 anggota dengan 5 kursi dan meja bundar. Desain set kursi dan meja makan memiliki konsep klasik untuk tampilan yang lebih berkesan. Area ini cukup luas untuk Anda mendekorasinya lebih dengan wall decor atau pun tanaman indoor yang segar.
Kamar Tidur Modern nan Nyaman
Desain kamar tidur adalah ruang personal yang wajib didesain sebaik mungkin. Anda bisa memiliki sebuah ruang dengan konsep off white yang mudah didekorasi. Meletakkan set bed cover berpola pop retro bahkan bisa membuat kamar tidur lebih cantik. Dimensi yang luas juga membuat ruang tampil elegan dengan meja rias seperti gambar di atas.
Fitur TV dan Lemari Built-in
Nabung belasan tahun terasa terbayarkan dengan fitur rumah yang kekinian. Rumah ini memiliki fitur televisi di dalam kamar untuk menyempurnakan istirahat pemiliknya. Space sudut yang kosong juga diubah jadi lemari built-in sebagai wardrobe dan penyimpanan pakaian di situ. Selain efisien, lemari built-in juga mempercantik ruangan.
Dapur Modern Luas dan Lapang
Banyak orang lebih memilih dapur yang luas daripada ruang kecil. Dapur yang luas akan memberi keleluasaan gerak. Apalagi dengan penataan kitchen set linear yang hemat tempat. Dapur ini juga minim kabinet atas untuk menampilkan backsplash keramik dalam pola granit yang tampil cantik dan istimewa.
Kamar Mandi Modern Segar
Desain kamar mandi juga harus dibuat senyaman mungkin. Anda bisa memiliki model kamar mandi basah dan kering. Area basah khusus untuk shower dengan dinding partisi seperti ini. Area kering baik untuk toilet, wastafel dengan cermin. Kamar mandi juga lebih baik dengan jendela untuk menyeimbangkan kelembapan udara di dalam ruangan.
Terimakasih telah menyimak artikel Nabung Belasan Tahun, Demi Rumah Senyaman Ini sampai akhir. Kami selalu mendoakan semoga Anda diberikan kemudahan dalam membangun rumah impian. Jangan lupa, bagikan artikel ini kepada teman, saudara, suami/istri atau keluarga yang membutuhkan. Semoga bermanfaat.
Penulis : Yeni
Editor : Munawaroh
Sumber : Berbagai Sumber