Helloshabby.com -- Pernah mendengar istilah rumah Medijavanean? Ini adalah salah satu konsep rumah yang menggabungkan gaya desain Mediteranian dengan etnik Jawa, yang apabila digabungkan menjadi Medijavanean. Konsep rumah Medijavanean merupakan signature dari A. Sonny Archaul yang juga berprofesi sebagai arsitek.
Rumah Medijavaenean memilliki daya tariknya tersendiri. Menggabungkan dua gaya Eropa dan lokal yang dapat membuat tampil menarik dan tetap bernuansa hommy and cozy. Yuk, intip sekilas dari rumah berkonsep Medijavanean ini dan temukan Inspirasi Membuat Rumah dengan Konsep Medijavanean.
Fasad Rumah yang Khas
@medijavanean.official |
Bentuk bangunan rumah Medijavanean bisa beragam. Ada yang menekankan pada atap limasan dengan kemiringan yang rendah dengan bentuk bangunan simetris modern. Sebagian finishing dinding rumah menggunakan bata ekspos untuk menimbulkan kesan rustik yang khas. Pilihan genteng juga lebih baik menggunakan terakota curver untuk konsep Mediteranian dan Java yang lebih khas.
Teras Rumah yang Lega
Memasuki area teras, Anda akan menjumpai bentuk pilar menyambung dan membentuk detail yang khas pada bangunan Mediteranian. Menambahkan aksen bentuk yang begitu estetik. Lantai teras dibiarkan dalam tampilan rough and shabbby untuk getar rustik yang lebih terasa. Makin segar dengan mengisi teras dengan berbagai tanaman hijau menyegarkan.
Aksen Masuk yang Tegas
@medijavanean.official |
Rumah dengan konsep Medijavanean adalah hal yang patut menjadi kebanggaan. Untuk itu, tak salah untuk menegaskan konsep rumah dengan memasang teks Medijavanean di atas pintu masuk. Sekeliling pintu masuk juga makin estetik dengan aksen compass yang menjadi elemen dekoratif rumah.
Bangunan Luar dengan Kesegaran Tropis
Rumah adat Jawa biasanya sangat menekankan kesegaran alam. Terlihat dari penggunaan material lokal seperti kayu, gebyok, tanah liat dan lain sebagainya. Bagian pelataran rumah ini sebagian menggunakan pintu kayu gebyok antik khas rumah tradisional Jawa. Kontainer besar dari tanah liat atau material lainnya menjadi tempat untuk menanam beragam tanaman hijau yang menyegarkan suasana di pelataraan rumah.
Rumah yang Terbuka
@medijavanean.official |
Pada hunian Medijavanean ini, terdapat ruang terbuka tanpa atap yang bisa dijadikan area bersantai keluarga. Pintu gebyok mendapat sentuhan warna biru untuk memadukan gaya tradisional Jawa dengan warna Mediteranian yang cerah. Meletakkan bangku dalam warna senada juga akan menyempurnakan tampilan area ini.
Ruang Kombinasi Mediteranian dan Jave
Seperti yang terlihat, ruangan di dalam rumah juga memiliki pernak-pernik tradisional Jawa seperti pintu kayu, lemari antik kayu dan sebuah kursi Jati khas. Nuansa klasik nan alami juga terlihat dari penggunaan keramik lantai stoned based yang terpasang silang untuk menambah kedinamisan ruang. Ciri khas lain dari rumah ini adalah pemasangan plafon terbuka dengan ekspos kerangka kayu yang terlihat.
Ruang Terbuka yang Unik
@medijavanean.official |
Beralih ke area lain, Anda akan menjumpai sebuah ruang terbuka. Ruang ini difungsikan sebagai area ruang tamu, ruang keluarga dan ruang makan. Furnitur kayu masih mendominasi pada ruang tanpa sekat ini. Meski begitu, desain bangunan interior yang solid dan kokoh memberikan sentuhan rumah Mediteranian yang klasik nan estetik.
Terimakasih telah menyimak artikel Inspirasi Membuat Rumah dengan Konsep Medijavanean sampai akhir. Kami selalu mendoakan semoga Anda diberikan kemudahan dalam membangun rumah impian. Jangan lupa, bagikan artikel ini kepada teman, saudara, suami/istri atau keluarga yang membutuhkan. Semoga bermanfaat.
Penulis : Yeni
Editor : Munawaroh
Sumber : A.Shonny Archaul/@medijavanean.official