7 Desain Ruang Tamu Minimalis yang Cantik dan Bikin Mager


Helloshabby.com -- Ruang tamu bisa dibilang sebagai area yang cukup penting dalam sebuah hunian. Biasanya, ruang tamu adalah tempat pertama yang menyambut saat memasuki rumah. Sesuai namanya, ruang tamu juga menjadi tempat untuk menjamu tamu yang berkunjung ke rumah. Untuk itu, desain ruang tamu haruslah dipertimbangkan dengan matang, baik dari segi kenyamanan dan estetikanya. 

Tak masalah bila Anda hanya memiliki space ruang tamu yang terbatas. Ada banyak desain dan dekorasi yang pas untuk memaksimalkan tampilannya. Simak beberapa ide dan inspirasinya dalam ulasan 7 Desain Ruang Tamu Minimalis yang Cantik dan Bikin Mager.


Ruang Tamu Minimalis nan Estetik

instagram/ajengcitra

Bila Anda memiliki ruang tamu berukuran kecil atau minimalis, Anda bisa mengadaptasi desain ruang tamu cantik ini. Penggunaan sofa modern dan meja kopi yang ramping pas untuk dimensi ruang yang terbatas. Permainan warna ditambahkan dengan memilih soft furnishing dalam warna terakota, seperti karpet dan bantalan sofa (cushions). Tanaman indoor yang tertata rapi dalam rak susun menambahkan kesan natural dan estetik pada ruang tamu ini. 


Ruang Tamu Cantik dengan Penataan Sederhana

instagram/ruangkeluarganyaman

Desain ruang tamu seperti di atas akan memberikan kesan ruang yang luas dan bersih. Hanya furnitur utama yang diletakkan pada ruang tamu.  Dekorasi dinding yang terpajang pun tampak memiliki jarak yang pas, sehingga membuat ruangan tidak terasa penuh. Penataan furntitur cukup sederhana, bahkan cukup mudah untuk diterapkan pada rumah minimalis tipe 36 dan lainnya.



Ruang Tamu Minimalis dengan Aksen Boho

instagram/ruangkeluarganyaman

Ada berbagai macam gaya desain dan dekorasi ruang tamu. Salah satunya, gaya dekorasi Boho atau Bohemian. Gaya ini biasanya khas akan permainan tekstur dari dekorasi kain. Anda bisa memilih dekorasi makrame sebagai dekorasi utama dinding. Penggunaan sofa dari material rotan juga akan melengkapi desain ruang tamu bergaya Boho yang hangat dan cozy. 


Ruang Tamu Minimalis dengan Warna Kuning Keemasan

instagram/enji_monica

Tak usah ragu menambahkan warna favorit pada desain ruang tamu minimalis Anda. Pastikan saja mengetahui perpaduan warna yang tepat, agar ruangan tidak terlihat berlebihan. Misalnya, Anda bisa mengecat dinding dalam warna putih dan buat sebagian dalam aksen kecokelatan alami sebagai kontras. Gunakan sofa dan furnitur lainnya dalam warna kuning keemasan untuk memberi percik warna yang cerah dan menyenangkan. 


Ruang Tamu Minimalis ala Shabby Chic

instagram/liliofheartly

Gaya shabby chic sangat kental akan nuansa yang antik, tapi lembut dan manis. Gaya ini tetap bisa dipadukan dengan desain ruang tamu minimalis. Anda bisa memilih set furnitur dalam gaya shabby chic, seperti sofa dan soft furnishing dalam warna pink dan lain sebagainya. Agar terkesan minimalis, kurang pemakaian dekorasi dalam pola-pola yang ramai. 



Desain Ruang Tamu untuk Ruang Open Space

instagram/rumah.syauqina

Pada beberapa rumah minimalis, ada model ruang tamu yang juga menjadi ruang santai keluarga. Penataan ini tak jadi masalah. Anda bisa menambahkan set televisi sebagai hiburan saat duduk santai di ruang tamu. Ruang tamu dalam nuansa hijau berpadu apik dengan dekorasi / furnitur kayu yang digunakan. 


Desain Ruang Tamu Kuning nan Cerah Ceria

instagram/yellowhousejogja

Ruang tamu dalam nuansa kuning seperti ini akan memberikan nuansa yang cerah. Dinding bercat kuning berpadu indah dengan sofa dari kayu dan bantalan hijau di dalamnya. Agar tambah segar, pemilik juga menambahkan tanaman hijau di sisi kanan-kiri sofa. Desain furnitur dan dekorasi seperti di atas, membuat ruang tamu kuning ini tidak terlalu mencolok dan berlebihan. 



Terimakasih telah menyimak artikel 7 Desain Ruang Tamu Minimalis yang Cantik dan Bikin Mager sampai akhir. Kami selalu mendoakan semoga Anda diberikan kemudahan dalam membangun rumah impian. Jangan lupa, bagikan artikel ini kepada teman, saudara, suami/istri atau keluarga yang membutuhkan. Semoga bermanfaat. 

Penulis  : Yeni
Editor    : Munawaroh
Sumber : Berbagai Sumber

Categories in English