7 Ide Teras Rumah Batu Alam


Helloshabby.com -- Pemasangan batu alam kini makin digemari. Ini tak mengherankan, mengingat batu alam menawarkan kekokohan dalam jangka waktu pemakaian yang panjang. Terlebih batu alam juga memiliki permukaan yang begitu eksotis, yang mampu meningkatkan visualisasi pada rumah kita. 

Pemasangan batu alam pun lebih divariatifkan lagi. Selain pagar dan taman, kini batu alam dapat diterapkan pada area teras rumah. Butuh inspirasinya? Simak ulasan dari 7 Ide Teras Rumah Batu Alam.



Lantai Batu Alam Sabak untuk Taman Teras

cr:instagram/citzcitraa

Taman teras seperti sangat cocok dijadikan tempat bersantai di luar rumah. Dengan bangku permanen dan tanaman kaktus dan sukulen yang mengelilingi taman teras ini. Taman teras memiliki lantai yang dibuat dari pecahan batuan sabak. Batuan sabak ini dijadikan perkerasan untuk halaman teras. Lantai ini menghadirkan perbedaan visual sangat unik.


Teras Minimalis dengan Batu Alam Sikat 

cr:instagram/fy_ekaputri

Ada berbagai macam model batu alam. Namun, untuk area carport dengan taman teras seperti ini, opsi batu sikat bisa dijadikan pilihan sebagai material lantai. Lantai di atas memiliki permukaan bertekstur yang tidak licin, bahkan saat terbasahi. Apalagi dipadukan dengan teras santai dengan karpet rumput dan sepasang kursi outdoor, area taman teras di atas terlihat segar dan lebih dinamis dengan lantai batu alam sikat. 


Teras Mungil dengan Lantai Motif Batu Alam

cr:instagram/myla.place

Teras ini memiliki ukuran 2,3 x 3 M. Meskipun terlihat mungil, tapi pemiliknya mampu menata teras jadi tempat yang menyenangkan dipandang mata. Terdapat dinding partisi dari wall panel dan woodplank untuk memberi privasi antara hunian dengan rumah tetangga. Teras ini juga makin dipercantik dengan pilihan lantai keramik. Uniknya, lantai keramik 50x50 M ini memiliki permukaan layaknya batu kali yang segar. 


Teras Mewah dengan Lantai Granit

cr:instagram/rinaros2110

Teras rumah makin terlihat mewah dengan lantai granit seperti ini. Lantai granit ini memiliki permukaan berpola yang sangat elegan dan classy. Teksturnya pun lebih kokoh dan awet. Lantai granit ini juga memiliki permukaan yang tampak glossy. Dengan perpaduan warna hitam dan merah bata, serta motif klasik di tengahnya, lantai granit ini siap jadi center of attention untuk teras rumah. 


Teras Minimalis dengan Tembok Batu Alam

via:instagram/ngedekorumah

Penggunaan batu alam biasanya memang diterapkan pada desain lantai. Bila ingin opsi yang lebih berbeda, Anda bisa menerapkan batu alam pada tembok teras seperti ini. Tembok batu alam ini bisa dibuat dari batu andesit atau batu candi yang disusun seperti di atas. Tembok ini memberikan privasi dan kesan adem pada teras. Desain dan warnaya juga menampilkan visual teras yang tampak eksotis. 


Teras dengan Tiang Batu Alam

cr:instagram/rumahtristan

Batu alam bisa dipasang pada area teras lewat pemilihan desain tiang teras. Batu alam diaplikasikan pada kedua tiang untuk mempercantik dan memperkaya visual teras. Pilihan batu alam bisa bervariasi, tergantung selera dan bujet. Namun, pastikan batu alam yang dipilih disusun dalam model slate stones (susun sirih). Akan lebih baik bila memiliki variasi warna seperti ini. Teras pun akan lebih tampak dinamis. 


Teras dengan Teras dan Dinding Batu Alam

cr:instagram/griyajuna

Batu alam bisa dijadikan aksen yang memperindah tampilan teras depan rumah. Batu Palimanan dijadikan material untuk tiang penyangga. Pemasangannya model zigzag, yang memberikan kesan yang dinamis. Sedangkan, area dinding pada teras rumah menggunakan batu susun sirih timbul. Batu alam yang digunakan susunan dari batu sirih Palimanan dan batu andesit. Kombinasi ini membuat teras kecil jadi terlihat lebih 'mahal'.  



Terimakasih telah menyimak artikel 7 Ide Teras Rumah Batu Alam sampai akhir. Kami selalu mendoakan semoga Anda diberikan kemudahan dalam membangun rumah impian. Jangan lupa, bagikan artikel ini kepada teman, saudara, suami/istri atau keluarga yang membutuhkan. Semoga bermanfaat. 

Penulis  : Yeni
Editor    : Munawaroh
Sumber : Berbagai Sumber

Categories in English