Helloshabby.com -- Kehadiran tanaman di teras menjadi salah satu hal yang tidak boleh anda lewatkan. Tanaman di teras tidak hanya mempercantik hunian, tapi juga menjadikan sebuah rumah tersa lebih asri. Tapi bagaimana jika anda tidak memiliki waktu yang cukup untuk merawat tanaman secara intensif? Kebanyakan enggan memelihara tanaman hias karena sering mati karena cuaca panas hingga hujan yang tidak menentu.
Nah solusi terbaik yang bisa anda terapkan adalah dengan memilih tanaman teras yang tahan panas dan hujan. Penasaran apa saja tanaman teras yang dapat mempercantik rumah tapi memiliki perawatan yang mudah? Simak ulasan lengkapnya di bawah ini
1. Kaktus
Instagram/citzcitraa |
Rekomendasi tanaman teras pertama yang tahan panas dan hujan adalah kaktus. Sesuai dengan asalnya, kaktus memiliki ketahanan yang sangat tinggi terhadap cuaca yang ekstrim. Nah untuk mendekorasi teras rumah anda bisa meletakkan kaktus di bagian tepi kursi sudut seperti pada gambar. Selain cantik kehadiran kaktus juga dapat anda manfaatkan sebagai edging atau pembatas taman minimalis. Kaktus di teras bernuansa putih ini terlihat menjadi focal point untuk menjadikan tampilan teras yang lebih hidup.
2. Lili paris atau spider plant
Instagram/tamanhippie |
Tanaman teras yang satu ini termasuk populer di Indonesia dan sering kita jumpai untuk menghiasi fasad rumah untuk tampil lebih sejuk. Tanaman lili paris atau sering disebut sebagai Spider plant ini memiliki perawatan yang mudah, dan tahan terhadap berbagai cuaca. Sehingga tidak heran banyak orang yang menyukainya. Selain cantik, tanaman ini dapat anda variasikan sebagai tanaman gantung untuk memperindah teras.
3. Palem
Instagram/rumah.terang |
Inspirasi tanaman teras yang tahan panas dan hujan lainnya adalah Palem. Tanaman palem juga termasuk salah satu jenis tanaman yang populer tahun ini. Palem juga tanaman yang perawatannya sangat mudah, anda tidak perlu sering untuk menyiraminya, cocok untuk anda pemula atau bahkan yang tidak memiliki waktu untuk merawat tanaman karena kesibukan.
4. Bunga Euphorbia
Instagram/resep.nyonya_nyun |
Bunga Euphorbia memiliki warna bunga yang cantik, sehingga cocok untuk menjadikan tampilan teras yang lebih berwarna. Bunga ini memiliki banyak jenis varian, dan semuanya cantik. Tanaman ini mudah sekali untuk dirawat dan tentunya tahan terhadap cuaca panas dan dinding. Anda bisa memadukannya dengan tanaman hias yang lainnya untuk mendapatkan tampilan teras rumah yang lebih menarik.
5. Lidah mertua atau Sansevieria
Instagram/medinaazkayra18 |
Lidah mertua memiliki nama lain Snake plant atau Sansevieria menjadi tanaman tahan banting selanjutnya yang dapat menghiasi teras rumah milik anda. Lidah mertua dapat anda letakkan di dalam ruangan maupun luar ruangan. Tanaman ini memiliki kemampuan untuk menyerap racun di udara sehingga menghadirkan suasana rumah yang lebih sejuk dan asri. Untuk media tanam, anda dapat menggunakan pot atau langsung menanamnya di tanah.
6. Bougenville atau bunga kertas
Instagram/letra_mas |
Memiliki bunga yang cantik dengan warna yang beragam, bunga kertas menjadi rekomendasi tanaman yang tahan panas dan hujan selanjutnya yang bisa memperindah teras rumah. Bunga kertas tidak membutuhkan banyak air dan dapat tumbuh cantik di cuaca panas atau hujan. Selain berwarna merah muda, terdapat warna bunga lainnya seperti putih, oren, merah dan lain lain.
7. Bunga Kamboja
Instagram/budi.warsito.754 |
Inspirasi tanaman teras yang tahan panas dan hujan yang akan terakhir kita bahas kali ini adalah bunga kamboja. Tanaman ini memiliki ciri khas bunga cantik berwarna-warni yang dapat menghiasi teras rumah anda. Jenis bunga kamboja diatas memiliki bunga indah dengan perpafuan warna putih dan merah muda.
Selain karena cantik, bunga kamboja sering digunakan untuk mempercantik teras karena memiliki perawatan yang mudah atau tidak memiliki trik khusus untuk menanamnya.
Itulah ketujuh jenis tanaman teras yang tahan panas dan hujan yang dapat langsung anda tanam di rumah. Selain cantik, beberapa jenis tanaman diatas juga memiliki perawatan yang mudah sehingga cocok bagi anda pemula atau yang tidak memiliki waktu lebih untuk merawat tanaman hias secara intesif. Semoga informasi diatas bermanfaat, jangan lupa dapatkan artikel menarik lainnya hanya di Helloshabby.com.
Penulis : Hafsah
Editor : Munawaroh
Sumber : Berbagai sumber