7 Inspirasi Desain Taman Depan Rumah Minimalis Sederhana


Helloshabby.com -- Saat ini, area depan rumah tak lengkap rasanya tanpa ada sebuah taman. Taman depan rumah sangat berperan untuk membuat atmosfir di area fasad terasa lebih sejuk, segar dan tidak gersang. Taman depan juga akan memberi efek psikologis yang lebih menenangkan, daripada hanya sekadar melihat taman dan carport.

Kini arsitektur bagian depan rumah minimalis sederhana juga dilengkapi sebuah taman depan. Anda bisa membuat desain taman depan lebih unik dan variatif, seperti pada 7 Inspirasi Desain Taman Depan Rumah Minimalis Sederhana.


Desain Taman yang Adem dengan Penataan Apik

cr:instagram/chillya_putry

Hadirkan suasana depan rumah yang adem dan menenangkan seperti ini. Taman ini tidak dipenuhi tanaman serba rumit. Bermodalkan tanaman sederhaana dengan penataan apik, taman jadi lebih istimewa. Tanaman dengan pot senada ditata melengkung dengan sisi putih di sisi kiri dan kanannya. Area pagar juga dimanfaatkan sebagai tempat untuk memakan tanaman. Taman ini makin spesial dengan bunga melati Belanda yang harum dan bermekaran indah. 


Desain Taman Depan dengan Kolam Ikan Mini

cr:instagram/yuviaanggraeni26

Taman depan minimalis dengan elemen alam yang lengkap tentu sangat menyenangkan. Anda bisa menjabarkan karpet rumput dengan batuan koral untuk memberikan kesan natural. Tanaman berpot berjajar rapi di sekililing taman untuk menyemarakkan taman minimalis ini. Tak hanya itu, kolam ikan mini dengan lampu neon biru turut menyumbang kesegaran dan kesenangan dengan ikan hias di dalamnya. 


Desain Taman Depan dengan Bentuk Simetris Indah

cr:instagram/rumahminihook

Jadikan taman kota lebih estetik dengan desain yang pas! Anda bisa menghadirkan si penarik perhatian di tengah taman. Misalnya, tanaman pucuk kuning yang ditanam di tengah taman dengan batuan koral putih di atas permukaan tanah. Di sekelilingnya, Anda bisa menanam tanaman perdu dan tanaman ZZ plant sebagai pelengkap. Rawat secara berkala, agar rumput alami Anda tumbuh subur dan menghijaukan taman.


Desain Taman Depan ala Taman Kota

cr:instagram/kejora91

Walau ukuran taman depan tidak luas, Anda bisa mendesain taman mini ala taman kota. Jalan setapak rumput sintetis dikelilingi dak semen dengan batu koral putih. Jalan rumput ini langsung menghubungkan si-highlight taman yaitu palem sikas. Batu koral putih dimanfaatkan dengan baik untuk memberi bentuk pada taman. Tanaman perdu berdaun kekuningan juga menambahkan sentuhan warna pada taman ini. 


Lebih Meriah dengan Taman Vertikal Depan Rumah 

cr:instagram/mhea18

Area tengah taman bisa dibuat kosong seperti ini. Hanya rumput sintetis dengan tiang lampu sebagai elemen taman. Ini memungkinkan Anda untuk bercengkerama santai di taman depan. Agar makin semarak, taman vertikal dengan beragam tumbuhan rimbun dibuat di dinding taman. Beragam tanaman lainnya juga ditata di sekeliling taman agar komposisi taman makin terlihat sempurna. 


Desain Taman Minimalis Di Sisi Kiri dan Kanan

cr:instagram/pupung.dewi

Untuk Anda yang memiliki desain teras tengah, buat rumah lebih seimbang dengan dua taman sisi-sisi teras. Desain taman tak harus rumit. Anda bisa membuat taman dengan tanaman sederhana, seperti sansevieria, lili paris dan kaktus. Buat jalan setapak mini sebagai akses dari teras menuju halaman samping. Permainan batu alam dan bata merah juga menambahkan kesan alami rustik yang segar. 


Desain Taman Depan Sederhana dengan Pagar Unik

cr:instagram/shintamriesca07

Pagar model lempeng kayu ini bisa dijadikan elemen taman di belakangnya. Anda bisa membuat taman mini yang unik dan estetik. Beragam tanaman ditata dalam media pot ungu untuk membuat taman lebih tematik. Taman juga dilengkapi pagar mini yang menambah kedinamisan taman. Sisi bagian atas dimanfaatkan dengan meletakkan pot gantung dengan tanaman menjuntai. 



Terimakasih telah menyimak artikel 7 Inspirasi Desain Taman Depan Rumah Minimalis Sederhana sampai akhir. Kami selalu mendoakan semoga Anda diberikan kemudahan dalam membangun rumah impian. Jangan lupa, bagikan artikel ini kepada teman, saudara, suami/istri atau keluarga yang membutuhkan. Semoga bermanfaat. 

Penulis  : Yeni
Editor    : Munawaroh
Sumber : Berbagai Sumber

Categories in English