Helloshabby.com -- Selain pemilihan kitchen set, warna cat ruangan juga akan membuat tampilan dapur jadi lebih menarik. Pasalnya. dinding dapur biasanya menjadi area terluang yang tetap harus dilapisi cat yang tepat. Warna cat bisa memberikan suasana dapur yang diinginkan. Misalnya, warna cat hijau untuk kesan dapur yang lebih segar, warna cat kuning untuk kesan dapur yang cerah dan positif.
Mengganti cat juga bisa dijadikan solusi cepat untuk menghadirkan nuansa baru di dapur.Untuk Anda yang sedang mencari inspirasi warna cat dapur, coba simak 7 Warna Cat Dapur Minimalis yang Cantik dan Rapi di bawah ini!
Dapur Minimalis Modern dengan Warna Cat Putih Tulang
cr:instagram/adinda_1901 |
Warna cat putih memang masih jadi primodona, baik pada cat eksterior atau interior seperti dapur. Warna putih bisa membuat tampilan dapur terlihat lebih lega. Warna putih juga banyak macamnya. Salah satunya, cat warna putih tulang seperti ini. Warna putih tulang (white bone) sangat cocok dipadukan dengan kitchen set hitam dan granit putih. Tampilannya tidak benar-benar seputih kapas, terdapat shade krem yang membuat tampilan dapur jadi tidak mudah terlihat kusam.
Permainan Kontras dari Cat Biru dan Kitchen Set Merah
cr:instagram/ayu_ratnasari92 |
Kitchen set merah menyala dan warna cat biru muda menghadirkan perbedaan yang nyata bila disandingkan. Tapi kombinasi ini tidak sama dengan buruk, justru membuat dapur tampak lebih berwarna dan berkarakter. Warna biru dijadikan cat dinding dapur, sedang warna merah tampil sebagai aksen dalam jumlah terbatas tapi mampu menarik mata.
Warna Cat Dapur Abu-abu Unfinished Style
cr:instagram/brisam.brina |
Dapur ini sebenarnya menggunakan teknik unfinished style dengan membuat sebagian dinding tampil hanya dengan plaster dinding yang halus dan merata. Dinding ini memberikan nuansa dapur yang lebih industrial. Tapi, bila Anda menghendaki dapur seperti ini, Anda bisa memilih warna cat abu-abu gelap yang dipoles dengan teknik pengecatan senada agar tampil lebih industrial modern.
Warna Cat Dapur dengan Nuansa Pink
cr:instagram/mecca_home |
Biasanya dapur dengan kitchen set pink dipoles dengan cat berwarna putih. Anda bisa mengubah kebiasaan ini. Tampilan kitchen set pink bisa makin terlihat cantik dengan dinding yang dicat warna pink rouge. Warna cat ini memberikan nuansa yang lebih adem. Kombinasi dengan kitchen set pink yang cerah memberikan dapur yang makin cantik dan menarik.
Warna Cat Kuning untuk Dapur yang Cerah dan Ceria
cr:instagram/galerihanaya |
Dapur yang lebih cerah tentu membuat mood memasak tetap terjaga. Untuk itu, bila Anda memiiliki kitchen set berwarna putih, tak ada salahnya mengecat dinding dengan warna kuning cerah seperti ini. Warna kuning pada dinding dan aksesoris dapur membuat dapur lebih berkarakter. Pastikan saja, pengecatan dinding dapur dengan teknik yang tepat agar hasilnya makin terlihat sempurna.
Warna Cat Ungu untuk Dapur Purple Lovers
cr:instagram/p1p1t |
Jika berencana membuat dapur dengan tampilan satu tema warna, maka perhatikan kombinasi warna sejenis yang tepat. Contohnya dapur ungu ini. Dinding dapur menggunakan cat ungu dengan tone yang lebih pekat dan gelap. Sedangkan, kitchen set menggunakan beberapa kombinasi warna ungu dengan tone yang lebih cerah. Dengan begitu, tampilan dapur ungu terlihat lebih dinamis dan tidak monoton.
Warna Cat Hijau untuk Dapur yang Lebih Segar
cr:instagram/yusroh_amalia |
Warna cat dapur hijau jadi warna favorit para Bunda. Warna hijau memang dipercaya membuat ruangan jadi nampak lebih segar. Dinding wall foam putih bisa dikombinasikan dengan dinding yang dicat dengan warna hijau. Begitu pun pada pemilihan kabinet meja dalam warna putih dan hijau yang senada. Area dinding dapur bisa digunakan untuk memajang rak atau dekorasi bernuansa hijau serupa.
Terimakasih telah menyimak artikel 7 Warna Cat Dapur Minimalis yang Cantik dan Rapi sampai akhir. Kami selalu mendoakan semoga Anda diberikan kemudahan dalam membangun rumah impian. Jangan lupa, bagikan artikel ini kepada teman, saudara, suami/istri atau keluarga yang membutuhkan. Semoga bermanfaat.
Penulis : Yeni
Editor : Munawaroh
Sumber : Berbagai Sumber