Inspirasi Desain dan Dekorasi Kamar Tidur Ramah Anak

 

Inspirasi Desain dan Dekorasi Kamar Tidur Ramah Anak


Helloshabby.com -- Seiring berkembangnya usia, dekorasi kamar tidur untuk anak juga perlu diperhatikan lebih ekstra. Hal ini terbukti juga dapat mempengaruhi emosional dan psikologis mereka. Mungkin beberapa orang abai dengan adanya dekorasi kamar untuk sang anak. Padahal tanpa diketahui kamar tidur bukan hanya untuk tempat istirahat saja, melainkan sebagai tempat untuk berkreasi dan mengekspresikan diri mereka. Dekorasinya juga perlu anda perhatikan seperti kenyamanan dan keamanan. Maka, sangat penting jika kamar tidur anak diperlukan konsep ramah anak untuk membuatnya betah dan nyaman berada di kamar sendirian.

Dengan tren yang semakin maju dan berkembang, dekorasi kamar anak kali ini dapat anda pikirkan lebih serius mengingat keinginan anak yang sudah berbeda-beda. Untuk menambah referensi Inspirasi Desain dan Dekorasi Kamar Tidur Ramah Anak ini dapat anda simak pada ulasan di bawah ini!



Pembangkit imajinasi untuk desain dekorasi kamar tidur anak

dewi.lsg

Dekorasi kamar anak yang pertama ini memiliki tampilan unik, cantik dan lebih attractive. Desain yang memberikan nuansa keceriaan tercipta di bagian dinding dengan tema rumah warna-warni. Imajinasi yang unik juga akan muncul ketika dekorasi kamar anak anda terlihat colorful dan menyenangkan. Mengusung konsep ramah anak, desain ini menggunakan konsep lesehan agar lebih nyaman dan  terkesan lebih luas. 

Penerangan alami bisa anda letakkan di sisi kasur yang berguna untuk membantu sirkulasi lancar dan ruang terbuka. Siapkan satu space ruang untuk meletakkan satu set meja belajar sebagai bentuk apresiasi ke anak agar lebih giat dalam mengenyam pendidikan.


Wallpaper monokrom untuk desain kamar anak yang penuh keceriaan

ika_herawati20


Selain dengan warna-warna cerah, biasanya anak menyukai warna yang sedikit lebih kontras seperti biru, cokelat bahkan hitam putih untuk tema monokrom. Desain kamar tidur anak konsep lesehan ukuran 2 x 3 m ini memang terlihat minimalis. Namun anda bisa menyisakan ruang lebih untuk meletakkan meja belajar di sisi kasur seperti yang terlihat.

Gunakan dekorasi minimalis yang senada, seperti area dinding dan juga sprei kasur. Hiasi kamar tidur anak anda dengan penggunaan ranjang tenda anak yang bisa anda tambahkan penutup atau kelambu tidur untuk menghindari dari gigitan nyamuk.

 

Dekorasi kamar tidur anak dengan headboard tenda

thekynans

Bila ukuran kamar anak tidak terlalu luas, anda bisa mengabaikan penggunaan ranjang ataupun meminimalisir furnitur berlebih. Solusi yang pertama anda bisa menggunakan ranjang minimalis tanpa kolong dengan aksen headboard model tenda seperti yang terlihat. Berikan eksterior sedikit lebih kontras untuk memberikan kehangatan di kamar ini. Susun lemari dan rak isi kontainer dengan rapi agar space kecil di kamar ini bisa dimanfaatkan untuk area main ataupun sekedar lesehan di bawah.

 

Inspirasi kamar tidur shabby minimalis

ha4ppy_home

Setiap orang pasti akan menyiapkan kamar tidur untuk anak dan membiarkannya tidur sendirian di waktu yang tepat. Nah jika anak anda masih dibawah 12 tahun, pemilihan dekorasi kamar tidur sebaiknya didesain tampilan minimalis yang cantik seperti ini. Interior dinding minimalis warna putih dapat anda aplikasikan untuk membuat kesan luas di kamar yang berukuran kecil. Selain itu ubah penggunaan ranjang tidur dan biarkan konsep lesehan dipakai untuk tidur. Ini akan membuat kamar anak semakin ramah karena terhindar dari ranjang tinggi yang membuat anak takut. 


Desain yang shabby dapat anda terapkan untuk beberap dekorasi saja, misalnya bagain kasur, pernak-pernik ruang hingga wall-art bertema yang ceria.


Desain kamar tidur anak dengan ruang simpan tempat bermain

yokaaliska

Agar anak anda belajar mandiri dan rapi, dekorasi kamar tidur anak yang ramah ini dapat anda jadikan inspirasinya. Ukuran kamar yang cukup luas 3 x 3 m dipilih untuk membuat anak tak pindah kamar dengan alasan ukurannya terlalu sempit. Sehingga kamar ini bisa digunakan hingga dia dewasa nanti. 

Karena masih kecil, buatlah kasur tidur ini dengan konsep lesehan yang mengabaikan penggunaan ranjang. Anda hanya perlu memberikan beberapa dekorasi cantik berupa bedcover motif yang ceria sama antara dinding kamar ini. Tambahkan satu kabinet terbuka yang berguna untuk menyimpan mainan. Dengan begitu anak anda bisa belajar mendiri dan merapikan kamar tidur sendiri.


Dekorasi kamar tidur anak dengan tema

rumahkia21

Buatlah kamar tidur anak di rumah dengan tampilan yang nyaman dan menyenangkan. Desain kamar tidur ini bisa anda siapkan menggunakan furnitur lengkap seperti spring bed, kabinet buku, hingga kontainer untuk tempat pakaian. Ukuran kamar tidur yang cukup luas dan terisi spring bed besar ini tidak membuat kamar terlihat sempit. Karena ukuran furnitur yang pas akan membuat ruangan terlihat rapi. Desain kamar tidur anak seperti ini tentunya cocok untuk mereka yang sudah menginjak umur 12 tahun ke atas, karena kesiapan untuk tidur sendirian lebih matang.


Bebaskan anak untuk memilih dekorasi kamarnya sesuai keinginannya sendiri. Sehingga dia bisa berimajinasi lebih bebas tanpa batas.


Terimakasih telah menyimak Inspirasi Desain dan Dekorasi Kamar Tidur Ramah Anak ini. Semoga inspirasi ini membantu anak untuk menyiapkan kamar tidur anak yang pas dan sesuai keinginannya.

Baca juga :

6 Ide Desain Kamar Tidur Tingkat yang Aman untuk Anak

Helloshabby.com -- Memiliki hunian dengan jumlah ruang tidur terbatas, terkadang menjadi masalah tersendiri. Apalagi bagi kita yang memiliki anak lebih dari satu orang. Idealnya kita ingin memberikan kamar untuk masing-masing anak. Tetapi, kendala ruangan mengharuskan kita untuk memutar otak dan memberikan...



Ide Membuat Kamar Anak Cowok yang Keren dan Disuka Anak Tercinta

Helloshabby.com -- Mendesain kamar tidur anak cowok memang gampang-gampang susah. Jika anak-anak perempuan cenderung suka warna-warna yang lebih cerah menggemaskan. Sedikit berbeda dengan anak cowok, sebagian anak cowok menyukai kamar tidur yang lebih terlihat netral bahkan cenderung terkesan maskulin....



Kumpulan Desain Kamar Anak yang Menjadi Solusi Rumah Sempit

 Helloshabby.com -- Apakah anda memiliki rumah dengan space ruang kamar tidur anak yang berbatas? Jangan berkecil hati karena dengan space kamar tidur yang berukuran minimalis anda tetap bisa mendesain dengan tampilan yang cantik namun tetap nyaman. Agar anak anda terasa nyaman anda bisa mendesain...


Penulis      : Lynda
Editor        : Munawaroh
Sumber     : Berbagai Sumber

Categories in English