6 Desain Dapur Minimalis Multifungsi Untuk Memasak Lebih Nyaman

 
Helloshabby.com - Sebagai ibu rumah tangga memasak menjadi suatu aktifitas rutin yang dilakukan setiap hari ya bund, mulai menyiapkan sarapan di pagi hari hingga menghidangkan makan malam untuk keluarga tercinta. 
 
Tak bisa dipungkiri bahwa rasa bosan terkadang kerap datang menyerang meskipun hanya di rumah saja, apalagi jika sering berada di dapur, view monoton yang hanya seputar perabot dan furnitur dapur yang setiap hari dilihat juga mampu menimbulkan rasa jenuh bagi ibu rumah tangga.
 
Lalu bagaimana caranya agar anda bisa sedikit meminimalisir rasa bosan tersebut? Merenovasi atau menghadirkan suasana baru pada dapur mungkin bisa dilakukan,  merenovasi dapur juga nggak selalu harus melakukan perombakan yang besar lho. Misal hanya dengan mengganti cat dinding, menambahkan frame cantik atau mengganti gorden kolong dapur. 


Kali ini Helloshabby.com akan memberikan 6 desain dapur minimalis multifungsi untuk memasak lebih nyaman, Yuk simak inspirasi di bawah ini!

Desain Dapur Minimalis Multifungsi dengan Hanging Lamp yang Memukau

Instagram :dapurminiamlismodern
 
 
Desain dapur minimalis multifungsi yang pertama hadir dengan lampu gantung cantik. Selain difungsikan untuk sebuah penerangan ketika malam hari, lampu kini telah hadir dengan berbagai model desain kap yang beragam.
 
Dapur ini juga menyatu dengan ruang makan, tentu saja cukup membuat waktu anda lebih efisien ketika menyiapkan makanan untuk keluarga karena jarak dapur dengan meja makan juga tergolong cukup dekat.   



Desain Dapur Tanpa Kabinet

Instagram : @dapurmake
 
Meski dapur dengan kitchen set lengkap kerap jadi pilihan banyak pemilik hunian, namun tak jarang beberapa dari mereka memilih dapur dengan kitchen set yang minimalis tanpa kabinet atas seperti ini. Biasanya hal ini dipicu karena ukuran dapur yang kecil, maka dari itu diupayakan agar dapur bisa tampil lebih luas meski sebetulnya kecil. 
 
Selain dengan menggunakan kitchen set dapur tanpa kabinet atas, keberadaan jendela tepat pada meja dapur ini juga mampu membuat anda  tidak cepat jenuh ketika harus beraktifitas didalamnnya.


Dapur Kering dan Spot Ngopi Asik 

Instagram : @ dekorasidapurminimalis

Memiliki lahan yang cukup luas memang menjadi anugerah tersediri, apalagi untuk area dapur jika anda juga memiliki rumah dengan luas lahan yang cukup banyak mungkin anda bisa memisahkan area dapur kering dan dapur basah. Kemudian anda bisa membuat dekorasi dapur kering dengan konsep semi outdoor, untuk melengkapi dekorasi anda bisa menambahkan set coffee table seperti inspirasi di atas.


Desain Dapur Multifungsi yang Nyaman dengan Nuansa Vintage yang Hangat

Instagaram : @ desaindapur

Menciptakan suasana baru dengan cara yang simpel, yaitu cukup dengan memasang frame - frame aesthetic pada dinding atau anda juga bisa meletakkan tanaman kering di sudut dapur. Untuk pemilihan furnitur anda bisa memilih kitchen set model kayu HPL dengan kombinasi granit putih untuk backplash dapur dan bar minimalis.


Dapur Leter L  dengan Nuansa Ungu 
 
 Instagram @desaindapur
 
Dapur dengan kitchen set leter L umunya diperuntukkan bagi hunian minimalis, hal ini dianggap cukup efisien karena dapur leter L tidak memakan banyak space. Nah jika anda juga berencana membuat dapur leter L dengan nuansa yang berbeda mungkin nuansa ungu yang simpel ini bisa jadi referensi. Nuansa ungu yang charming bisa anda tonjolkan melalui perabot, alas meja atau stiker kulkas.



 Dapur Shabby Chic, Siap Ceriakan Cooking Agenda Anda

Instagram : @juniarhome
 
 
Salah satu konsep interior yang cukup digandrungi oleh masyarakat Indonesia adalah konsep shabby chic yang manis dengan sentuhan warna ceria seperti ini. Selain tepat menentukan konsep, dapur yang nyaman juga didukung dengan penggunaan furnitur yang pas seperti pemilihan kitchen set tanpa kabinet dan menggunakan rak ambalan memanjang sebagai gantinya.


Terimakasih telah menyimak inspirasi 6 desain dapur minimalis multifungsi untuk memasak lebih nyaman dari kami. Semoga bermanfaat dan jangan lupa untuk terus ikuti update terbaru dari kami :)


Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah. Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman. Jangan lupa dibagikan kepada kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi lainnya.

Penulis     : Eiri
Editor      : Munawaroh
Sumber    : Berbagai sumber

Categories in English