Helloshabby.com -- Dewasa ini banyak desain kamar mandi modern menggunakan gentong teraso. Ini tak mengherankan mengingat bentuknya yang ramping, pastinya membuat kamar mandi jadi lebih stylish. Gentong teraso juga banyak dipilih karena cukup menghemat tempat, sehingga sangat cocok untuk desain kamar mandi modern berukuran minimalis. Jika Anda tertarik mengganti bak mandi konvensional dengan gentong teraso, yuk simak inspirasi Cantiknya Gentong Teraso untuk 6 Desain Kamar Mandi Modern yang Paling Diminati.
Gentong Teraso Motif Bintik yang Elegan
via:instagram/desainkamarmandiminimalis |
Desain kamar mandi modern dengan WC jongkok ini meski simpel, tapi terlihat tetap elegan. Ini berkat adanya gentong teraso yang diletakkan di sudut kamar mandi. Gentong teraso ini memiliki motif bintik yang tampak serasi dengan motif keramik dinding dan lantai WC. Penempatannya pas di sebelah WC agar memudahkan saat mengambil air.
Gentong Teraso Cantik dengan Tutup Rustik
cr:instagram/rumah.hayudena |
Desain kamar mandi dengan gentong teraso ini sangat pas untuk anggota keluarga yang lebih menyukai mandi dengan guyuran air dari gayung daripada shower. Gayung batok diletakkan untuk menambah nuansa tradisional yang adem. Tak hanya itu, gentong cantik ini juga dilengkapi dengan tutup kayu sebagai penutup supaya tidak ada kotoran atau jentik nyamuk yang masuk ke dalam gentong.
Gentong Teraso Cerah Berwarna Krem
cr:instagram/mega.alhumaidi |
Kamar mandi dengan keramik dinding krem di atas tampil lebih baik dengan adanya gentong teraso dengan warna senada. Tinggi gentong ini cukup pendek, oleh karenanya harus ditopang balok khusus. Dengan begitu, Anda akan lebih nyaman saat hendak mengambil air dari gentong.
Gentong Teraso Tinggi Ramping yang Apik
cr:instagram/rie_homee |
Meski sudah ada shower, kurang rasanya bila tak dilengkapi dengan bak air. Bak air berbentuk kotak sudah terlalu mainstream. Anda bisa mencoba beralih ke gentong teraso. Untuk desain kamar mandi modern, model gentong teraso yang tinggi dan ramping bisa dipilih. Bentuknya yang tinggi bisa menampung cukup banyak air. Jadi kita tak perlu khawatir bila aliran air tiba-tiba mati, karena sudah memiliki gentong teraso yang cantik ini.
Gentong Teraso yang Praktis
cr:instagram/ampratama |
Selain desainnya yang unik dan menarik, gentong teraso juga sangat praktis. Anda bisa lebih mudah membersihkan gentong ini. Bersihkan noda atau lumut yang menempel dengan cairan pembersih dan tinggal digosok. Bentuknya yang menyerupai tabung memudahkan Anda untuk membersihkan seluruh area gentong ini.
Gentong Teraso Putih Bersih dan Tinggi Ramping
cr:instagram/rumahpink_khia |
Ada juga lho desain gentong teraso yang dibuat tinggi dan ramping, seperti di atas. Bentuknya sudah cukup tinggi, jadi Anda tak perlu lagi menambah balok penopang di bawah gentong. Gentong teraso ini pasti bisa menampung lebih banyak kapasitas air dari model gentong selainnya. Selain itu, warnanya yang putih bersih tampil menjadi kontrasi di kamar mandi dengan nuansa hehijauan ini.
Harga gentong teraso sendiri dipatok dari angka Rp 400.000,- ke atas. Perbedaan harga tergantung dari model dan ukuran gentong teraso. Anda bisa menghubungi toko mebel terdekat untuk pembelian gentong teraso cantik di atas.
Terimakasih telah menyimak artikel Cantiknya Gentong Teraso untuk 6 Desain Kamar Mandi Modern yang Paling Diminati sampai akhir. Kami selalu mendoakan semoga Anda diberikan kemudahan dalam membangun rumah impian. Jangan lupa, bagikan artikel ini kepada teman, saudara, suami/istri atau keluarga yang membutuhkan. Semoga bermanfaat.
Baca Juga :
6 Inspirasi WC Jongkok dengan Gentong Bali dengan Area yang Sempit
Helloshabby.com -- Punya space kamar mandi/toilet yang sempit? Mungkin ini saatnya Anda mencoba desain kamar mandi dengan penggunaan gentong Bali atau gentong teraso. Gentong Bali memiliki desain yang ramping dan tidak memenuhi ruangan, sehingga kamar mandi kita akan tampak lebih lapang. Selain, itu...
Helloshabby.com -- Punya space kamar mandi/toilet yang sempit? Mungkin ini saatnya Anda mencoba desain kamar mandi dengan penggunaan gentong Bali atau gentong teraso. Gentong Bali memiliki desain yang ramping dan tidak memenuhi ruangan, sehingga kamar mandi kita akan tampak lebih lapang. Selain, itu...
Inspirasi Desain Toilet Jongkok Bernuansa Alami Dengan Gentong Bali
Helloshabby.com -- Kamar mandi dengan closet jongkok yang semakin hari di tinggalkan oleh kebanyakan orang dan beralih ke closet duduk menjadi selera pemilik rumah. Begitu juga dengan bak mandi ataupun shower yang dipilih untuk kamar mandi kering. Beberapa pilihan tersebut memang bisa...
Helloshabby.com -- Kamar mandi dengan closet jongkok yang semakin hari di tinggalkan oleh kebanyakan orang dan beralih ke closet duduk menjadi selera pemilik rumah. Begitu juga dengan bak mandi ataupun shower yang dipilih untuk kamar mandi kering. Beberapa pilihan tersebut memang bisa...
7 Pilihan Desain Toilet Duduk & Toilet Jongkok, Cocok untuk Rumah Type 36
Helloshabby.com - Mendesain kamar mandi dan toilet sesuai dengan kebutuhan anda merupakan hal yang sangat penting. Pasalnya kamar mandi adalah tempat di mana anda dan anggota keluarga akan sering menggunakannya, maka dari itu mendesainnya senyaman dan seaman mungkin adalah suatu keharusan. Nah...
Helloshabby.com - Mendesain kamar mandi dan toilet sesuai dengan kebutuhan anda merupakan hal yang sangat penting. Pasalnya kamar mandi adalah tempat di mana anda dan anggota keluarga akan sering menggunakannya, maka dari itu mendesainnya senyaman dan seaman mungkin adalah suatu keharusan. Nah...
Penulis : Yeni
Editor : Munawaroh
Sumber : Berbagai Sumber