Helloshabby.com -- Bagi anda penggemar drama Korea atau drakor tentunya sudah tidak asing lagi tentang beberapa interior rumah minimalis namun tetap cantik. Tidak hanya gaya fashion, namun dari makanan hingga rumah atau apartment semua terlihat mencuri perhatian orang Indonesia.
Beberapa desain dapur sederhana ala Korea dirancang dengan desain minimalis dan cocok diterapkan pada rumah dengan lahan sempit. Gaya minimalis juga memaksimalkan fungsi sebaik mungkin. Nah lalu bagaimana cara-cara bagi anda yang akan mendesain dapur ala korea? Simak ulasan 7 inspirasi desain dapur sederhana dan cantik ala drama korea di bawah ini.
Desain dapur sederhana ala Korea dengan ukuran 1x1 m
by : @arsynurhikayati
Penggunaan warna-warna netral termasuk ciri khas dapur minimalis ala korea. Pilihan warna putih merupakan salah satu warna terbaik bagi anda yang memiliki space dapur kecil agar terlihat lebih luas. Nah anda bisa menyiasati dapur berukuran 1x1 meter ini dengan model kitchen set berbentuk letter L, sehingga anda bisa lebih leluasa ketika sedang beraktivitas di dapur. Untuk memaksimalkan storage anda bisa menambahkan rak ambalan kayu untuk menempatkan beberapa bumbu-bumbu dapur hingga peralatan yang lainnya.
Desain dapur sederhana ala Korea dengan dominasi warna putih
by : @ist_tie
Inspirasi desain dapur ala Korea berikutnya hadir dengan desain yang sederhana namun tetap menawan. Untuk menyiasati ukuran yang minimalis, dapur ini didesain tanpa kitchen set agar terlihat lebih lapang.
Pemilik mengaplikasikan meja dapur cor dengan menyisakan kolong di bagian bawah meja. Nah anda bisa memanfaatkan area ini untuk menyimpan berbagai perlengkapan dapur. Tambahkan tirai dapur agar penampilan dapur ukuran 2x1 M milik anda terlihat semakin menawan.
Desain dapur minimalis di bawah tangga
by : @omah_rani
Beragam model dapur khas Korea hadir dengan tampilan yang menarik. Inspirasi dapur berikut ini memanfaatkan area bawah tangga dengan model kitchen set berbentuk lurus atau linier. Hal ini membantu agar ruangan minimalis terlihat lebih luas.
Inspirasi kitchen set ini didominasi dengan warna biru gelap dengan kombinasi warna putih pada dinding backsplash. Dapur ini didesain menyatu dengan meja makan sehingga cocok bagi anda yang memiliki hunian yang sempit.
Desain dapur minimalis ala korea dengan nuansa pink
by : @onyah.pinky
Desain dapur dengan nuansa warna soft pink ini didesain dengan gaya yang lebih modern. Nuansa warna pink memberikan kesan homey sehingga anda akan merasa betah berlama-lama di dapur. Pemilik hunian mendesain dapur minimalis ini dengan fitur mini bar yang berada pada sisi kiri kitchen set. Mini bar bisa anda manfaatkan sekaligus sebagai meja makan, tentunya hal ini akan membantu menghemat space ruang.
Percantik tampilan dapur ala korea milik anda dengan dekorasi dried flower di sisi meja. Hal ini akan memberikan kesan estetik di dapur anda.
Desain dapur minimalis ala korea dengan rak ambalan
by : @homamemoo
Desain dapur dengan kitchen set berbentuk segaris ala drama Korea bisa menjadi salah satu referensi bagi anda yang menginginkan tampilan dapur yang sederhana namun tetap memikat. Storage penyimpanan dapur ini selain pada kabinet bawah, pemilik menerapkan konsep terbuka di bagian atas dengan mengaplikaskan dua rak ambalan kayu. Perpaduan warna netral dari kayu memberikan kesan dapur terlihat atraktif.
Desain dapur minimalis ala korea dengan kitchen island
by : @hominand11
Banyak keuntungan bagi anda yang mengaplikasikan desain dapur dengan kitchen island. Area island selain bisa anda gunakan untuk food preparation, disaat bersamaan juga bisa anda fungsikan sebagai meja makan. Caranya cukup mudah, anda tinggal menambahan kursi tambahan di bagian meja island. Sehingga kegiatan di dapur tentunya akan lebih berjalan secara efektif dan efisien.
Desain dapur minimalis ala korea dengan kitchen island
by : @kitchen.iddea
Perpaduan antara warna putih, oranye dan juga warna natural dari material kayu membuat dapur ini tampil lebih mewah. Sedangkan warna oranye membuat kesan dapur terlihat lebih hidup dan fresh.
Inspirasi dapur ini didesain dengan mini bar yang dipermanis dengan dekorasi bunga dengan warna yang senada. Untuk menambah kesan dapur tampak nyaman, tambahkan sentuhan kayu dibeberapa elemen, seperti kitchen set hingga meja bar dan juga lantai.
Nah itulah 7 inspirasi desain dapur sederhana dan cantik ala drama korea yang bisa anda terapkan dirumah. Dari beberapa desain dapur diatas, manakah yang menjadi desain dapur favorit anda? Semoga artikel ini bermanfaat dan bisa menjadi salah satu referensi bagi anda. Jangan lupa dapatkan desain dapur menarik lainnya hanya di Helloshabby.com.
Baca Juga :
Helloshabby.com -- Banyak rumah modern mendesain dapur dengan kitchen island. Kitchen island adalah wadah atau meja untuk melakukan aktivitas memasak, dari memotong sampai meracik bahan masakan. Kitchen island juga bisa difungsikan sebagai meja makan atau kabinet tambahan. Sebuah...
Helloshabby.com -- Dapur sudah terkenal sebagai jantungnya rumah. Dapur adalah tempat menyiapkan makanan untuk memenuhi kebutuhan penghuninya. Sebegitu penting keberadaan dapur, untuk itu desain dapur rumah tak boleh sembarang atau sekadar ada saja. Dapur harus dibuat dengan ukuran dan posisi yang tepat,...
Helloshabby.com -- Kitchen set di dapur memiliki banyak manfaat yang bisa menjadikan dapur anda lebih fungsional dan terorganisir. Terdapat beragam model dan juga material kitchen set yang bisa anda pilih dan sesuaikan dengan kebutuhan. Sehingga akan menunjang aktivitas di dapur anda menjadi lebih...
Penulis : Hafsah
Editor : Munawaroh
Sumber : Berbagai sumber