Helloshabby.com -- Kali ini kami hadir dengan ulasan Desain Rumah Terbaru 9 x 12 M, dengan 3 Kamar Tidur dan Desain Interior yang Simpel tapi Menawan! Desain rumah ini dibuat segar dengan adanya taman depan dan taman belakang, dilengkapi juga dengan bukaan-bukaan yang tinggi dan cukup banyak.
Hunian ini dibuat dengan tipe 55 dengan 3 kamar tidur. Desain ruangan juga dibuat dengan apik, sehingga memberikan kenyamanan pada pemilik rumah. Anda bisa menerapkan inspirasi desain tata ruang atau dekorasi interior rumah ini untuk hunian Anda kelak. Simak ulasan lengkapnya di bawah ini :
Desain Fasad Rumah yang Menawan
Desain fasad rumah ini terlihat unik dengan model teras yang menjorok ke depan dengan dilengkapi dua pilar dan dibentuk melengkung. Dua pilar tersebut di-finishing dengan warna oranye untuk membuat rumah tampak lebih cerah. Namun, sebagian dinding eksterior dipoles indah dengan material batu alam dengan susunan slate.
Bukaan di rumah ini dibuat dengan model tinggi untuk memaksimalkan pencahayaan dan sirkulasi udara dari luar. Area teras juga ditutup dengan dak cor untuk membuat teras tetap teduh dan nyaman digunakan untuk bersantai.
Struktur Atap Pelana
Atap rumah ini memiliki struktur atap pelana dengan kemiringan yang pas. Atap yang dipasang pada kemiringan yang terlalu tinggi akan membuat genteng rawan jatuh. Anda bisa memilih jenis genteng konvensional seperti genteng tanah liat, genteng asbes, genteng metal dan selainnya. Sesuaikan dengan anggaran Anda, tapi tetap perhatikan ketahanan dan kualitas dari genteng yang dipilih.
Desain Ruang Tamu Mini 3 x 3 M
Dengan ukuran 3 x 3 M, ada baiknya Anda memilih satu set sofa yang dilengkapi dengan dua seat. Satu set sofa tersebut tidak dilengkapi dengan tambahan stool untuk membuat ruangan tetap terlihat lega dan lapang. Area dinding dipermanis dengan beberapa lukisan, sehingga ruang tamu terlihat lebih hidup dan tidak kosong-monoton.
Desain Plafon Ruang Tamu
Ruang tamu ini juga dilengkapi dengan plafon. Bentuk plafon yang dipilih berbentuk kotak dengan panel-panel lampu di sudut-sudutnya. Area tengah dimanfaatkan sebagai tempat untuk memasang lampu gantung ruangan. Anda bisa memilih jenis plafon PVC untuk desain plafon ruang tamu Anda.
Desain Ruang Bersama yang Santai dan Asik
Desain ruang bersama atau ruang keluarga dijadikan center rumah ini. Area ini bisa diakses oleh seluruh penghuni rumah, untuk menghabiskan waktu bersama. Cukup diletakkan satu set sofa dengan meja kopi untuk menemani waktu menoton TV. Area lantai diberi karpet bermotif sebagai aksen ruangan, sehingga ruang terlihat lebih unik dan dinamis.
Desain Dapur dan Ruang Makan Minimalis dan Praktis
Desain dapur dibuat dengan model linear atau satu sisi. Dengan begitu, dapur akan lebih hemat tempat dan cenderung praktis. Pilihan meja dapur dengan kabinet putih dengan kombinasi counter top marmer hitam memberikan kesan dapur yang tampak modern dan elegan. Dengan penataan ini, saat masakan matang Bunda tinggal menyajikan masakan pada meja makan yang berada satu ruang dengan dapur.
Desain Kamar Tidur Utama
Desain kamar tidur utama tampak cukup sederhana. Namun, Anda bisa mendekorasi dengan selera dan pilihan Anda untuk membuatnya selalu nyaman. Kamar tidur utama dilengkapi dengan kamar mandi dan toilet dalam untuk kemudahan dan efisien-efektif waktu pemilik rumah.
Desain Kamar Tidur Tamu/Anak yang Cantik
Pada desain sebenarnya, ruang dengan ukuran 3 x 2.75 M ini difungsikan sebagai kamar tidur tamu. Tetapi, jika Anda memiliki buah hati lebih dari satu, kamar ini bisa digunakan sebagai kamar tidur anak. Area ini diletakkan di bagian depan rumah, sehingga dapat menyaksikan langsung kesegaran taman depan dari jendela di dalam kamar. Area dinding kamar juga dipercantik dengan wallpaper sulur biru yang tampak elegan dan menarik.
Desain Ruang Cuci Jemur
Area ruang cuci jemur dengan ukuran 2.9 x 1.2 M. Tempat ini dibuat semi-outdoor dengan tetap meletakkan atap kanopi transparan untuk membuat area ini tidak basah saat hujan melanda. Bagian dinding pun bisa dimanfaatkan sebagai taman vertikal, yang dapat menyalurkan udara segar ke dalam rumah.
Desain rumah 9 x 12 M
Desain dan denah rumah ukuran 9 x 12 M ini, terdapat: area taman berukuran 2.75 x 3.18 M, teras berukuran 3.2 x 1.5 M, pelataran depan berukuran 3.2 x 1.45 M, carport berukuran 2.75 x 4.5 M, ruang tamu berukuran 3.2 x 3 M, kamar tamu/anak berukuran 2.75 x 3 M, kamar tidur anak berukuran 2.75 x 3 M, kamar mandi bersama berukuran 1.6 x 1 M, ruang keluarga berukuran 2.9 x 2.75 M, kamar tidur utama berukuran 2.75 x 3.75 M dengan kamar mandi dalam berukuran 1.65 x 1.3 M, dapur dan ruang makan berukuran 2.75 x 2.9 M, dan ruang cuci jemur berukuran 2.9 x 2.75 M.
Terimakasih telah menyimak artikel Desain Rumah Terbaru 9 x 12 M, dengan 3 Kamar Tidur dan Desain Interior yang Simpel tapi Menawan! sampai akhir. Kami selalu mendoakan semoga Anda diberikan kemudahan dalam membangun rumah impian. Jangan lupa, bagikan artikel ini kepada teman, saudara, suami/istri atau keluarga yang membutuhkan. Semoga bermanfaat.
Penulis : Yeni
Editor : Munawaroh
Sumber : instagram dan youtube: Desainrumah36