Desain Rumah Minimalis Ukuran 8 x 10 M, Desain 2 Lantai dengan 3 Kamar Tidur. Fasad Warna Pink yang Cerah dan Terang!


Helloshabby.com -- Kali ini kami hadir kembali membawa desain dan denah rumah minimalis dua lantai berukuran 8 x 10 M. Desain kali ini agak berbeda, menghadirkan warna-warna cerah sebagai desain eksterior dan interior ruangan. Warna yang cerah dipercaya akan membawa energi positif ke dalam rumah. Tentunya, asumsi ini sangat baik untuk membuat penghuni rumah semakin betah dan nyaman berada di rumah.  Nah, tidak usah berlama-lama, kami hadirkan ulasan Desain Rumah Minimalis Ukuran 8 x 10 M, Desain 2 Lantai dengan 3 Kamar Tidur. Fasad Warna Pink yang Cerah dan Terang! Desainnya simpel, modern tapi terlihat elegan dan menarik


Desain Fasad Rumah 

cr:instagram/desainrumah36

Rumah ini tampil segar dengan permainan bata roster, pagar woodplank dan tanaman hijau di depan rumah. Selain itu, pemilihan finishing untuk dinding eksterior juga dipertimbangkan dengan matang. Pilihan warna netral seperti abu-abu memberikan kesan rumah yang modern, ditambahkan aksen warna coklat kayu turut memberikan sentuhan yang berbeda pada desain fasad rumah. Apalagi dipadukan dengan sedikit aksen warna pink memberikan tampilan yang unik untuk bagian eksterior hunian. 

Bagian fasad juga dimaksimalkan dengan memasang bukaan/jendela di setiap sisi/dindingnya, jendela ini akan berfungsi dengan baik sebagai penerangan di dalam rumah di siang hari. 

Desain Ruang Tamu/ Ruang Keluarga 

cr:instagram/ruangtamuminimaliss

Pada hunian ini memiliki dua area sebagai ruang tamu dan ruang keluarga. Desain ruang tamu/ruang keluarga bisa mengadaptasi desain ruang tamu di atas. Berukuran cukup besar, ditempatkan berbagai macam ruang duduk, seperti sofa, kursi rotan dan sebagainya sebagai ruang untuk berkumpul bersama. Sebuah TV ditempatkan di sudut yang memungkinkan seluruh anggota keluarga menonton dengan nyaman. Tak hanya itu, area ini juga dilengkapi karpet besar di bawah sofa dan meja untuk memberikan kesan hangat dan homey.


Desain Ruang Tidur 

cr:instagram/dekorasikamartidur

Tidak semua kamar memiliki ukuran yang besar. Untuk itu, Anda bisa menyiasati ukuran kamar tidur yang mungil dengan memilih lemari dengan permukaan kaca yang lebar. Lemari kaca ini akan membantu memberikan ilusi ruang yang tampak luas dan lapang. Dekorasi dan furnitur serba putih juga sangat pas untuk desain kamar tidur minimalis, selain untuk memberikan kesan juga membuat kamar tidur terlihat lebih rapi. 


Desain Kamar Tidur Anak

cr:instagram/homechacha

Kamar tidur untuk si anak lanang bisa didesain seperti di atas. Warna biru cukup bisa memberikan ketenangan dan kenyamanan ketika anak beristirahat dan tidur di kamar. Jika Anak sedang berada di usia pertumbuhan, sediakan tempat sebagai pojok literasi agar anak memiliki hobi membaca. 


Desain Toilet Jongkok


Desain toilet jongkok tak selalu terlihat kuno. Anda bisa membuat desain toilet jongkok dengan cat dan lantai dekoratif berwarna-warni. Warna-warni pastel akan membuat toilet jongkok terlihat cerah dan jauh dari kata kuno dan membosankan. 


Denah Rumah Lantai 1 8 x 10 M

cr:instagram/desainrumah36

Di lantai satu terdapat taman mini berukuran 4.36 x 1.3 M, carport berukuran 3.64 x 4.65 M, ruang tamu berukuran 3.26 x 3.5 M, ruang keluarga dan ruang makan berukuran 4.45 x 3.55 M, kamar tidur utama berukuran 3.64 x 4.15 dengan kamar mandi dalam berukuran 2.14 x 1.2 M, kamar mandi bersama berukuran 1.65 x 1.65 M, dapur berukuran 2.65 x 1.55 M dan taman belakang berukuran 1.55 x 1.65 M.  


Denah Rumah Lantai 2 

cr:instagram/desainrumah36

Di lantai dua terdapat ruang bebas berukuran 3.41 x 5.62 M, kamar mandi bersama berukuran 2.34 x 1.45 M, ruang cuci jemur berukuran 3.41 x 1.8 M, kamar tidur 2 berukuran 3.64 x 3.07 M, dan kamar tidur 3 berukuran 3.64 x 2.9 M. 


Terimakasih telah menyimak artikel Desain Rumah Minimalis Ukuran 8 x 10 M, Desain 2 Lantai dengan 3 Kamar Tidur. Fasad Warna Pink yang Cerah dan Terang! sampai akhir. Kami selalu mendoakan semoga Anda diberikan kemudahan dalam membangun rumah impian. Jangan lupa, bagikan artikel ini kepada teman, saudara, suami/istri atau keluarga yang membutuhkan. Semoga bermanfaat. 


Penulis  : Yeni

Editor    : Munawaroh

Sumber : Berbagai Sumber

Categories in English