6 Desain Teras Minimalis Elegan Dengan Ukuran 3 x 1 M

 

6 Desain Teras Minimalis Elegan Dengan Ukuran 3 x 1 M

Helloshabby.com -- Memiliki rumah dengan tipe berapapun akan nyaman jika ada space kecil untuk teras rumah. Karena teras rumah tidak hanya di gunakan untuk tempat santai, teras yang cantik serta memberikan kesan rumah elegan dapat menjadi kepuasan tersendiri bagi pemilik rumah dan juga kita yang melihatnya. Untuk mewujudkan teras minimalis yang elegan anda perlu beberapa cara seperti menempatkan furniture, menambahkan dekorasi dengan tanaman dan juga mengganti eksterior cat yang baru dan lebih menyegarkan. Dengan penataan yang pas dan apik, teras rumah dapat anda nikmati sepanjang hari untuk berkumpul bersama keluarga. Seperti apa desainnya, inilah "6 Desain Teras Minimalis Elegan Dengan Ukuran 3 x 1 M" yang bisa membuat suasana berkumpul semakin seru di bulan ramdhan ini.

 

Desain terass ukuran 3 x 1 m dengan dudukan ala batang kayu

Ig : devvyherawati

Desain teras minimalis ukuran 3 x 1 m yang ini, memberikan kesan sejuk beda dari lainnya. Anda bisa melengkapi furniture di teras dengan dudukan ala batang kayu anti mainstream lengkap dengan coffee table rangka besi yang elegan. Percantik sudut teras dengan pot model guci, ini bisa anda isi dengan tanaman kaktus yang kuat dan tahan terhadap segala cuaca. Bedakan elevasi teras dengan halaman agar ketika musim penghuja  air tidak naik dan menimbulkan banjir.

 

Desain teras minimalis ukuran 3 x 1 dengan bangku seperti rumah tradisional

Ig : umahdjowi

Kangen dengan suasana desa yang hangat, sejuk dan tentram di hati? Anda bisa membuat teras rumah dengan suasana desa yang umumnya menggunakan material kayu untuk furniturenya. Ukuran 3 x 1 m, teras ini cukup anda isi dengan bangku kursi panjang dari material kayu jati yang kuat. Kemudian, cukup letakkan satu planter di sisi kursi untuk dekorasi cantik tanpa berlebihan. Agar terkesan lebih modern, anda bisa memilih lantai tegel dengan motif untuk nuansa adem di teras yang elegan sederhana ini.

 

Desain teras minimalis ukuran 3 x 1 m bentuk yang memanjang

Ig : yantitewe

Model teras minimalis 3 x 1 ini memanjang menyesuaikan bentuk rumahnya. Teras seperti ini pada umumnya dapat ditemui di perdesaan yang sekaligus untuk taman dan juga area santai. Agar menarik mata, ubah eksterior rumah ini dengan cat warna earthy yang terang dengan warna mustard seperti ini. Jika perlu kombinasi, anda bisa memilih lantai kermaik dengan warna sedikit netral agar tidak kaku untuk di pandang. Tambahkan juga dengan beberapa planter di sudut teras untuk menampilkan fasad yang asri dan homey.

 

Desain teras minimalis ukuran 3 x 1 dengan eksterior purple yang elegan dan eye-catching

Ig : ingridhazdav

Suasana hangat, cantik dan menyenangkan dapat dilihat dari teras minimalis berikut ini. Mengkombinasikan eksterior purple dengan putih di bagian dinding, pemilik juga menggunakan kursi bantalan warna purple senada.  Masih terlihat cantik di bagian teras, pemilik menambahkan kursi santai di area paling sudut untuk suasana nyaman dan lebih mengesankan. Supaya tampil oke, anda bisa menambahkan beberapa planter dengan pot tera cota yang membuat tampilan teras lebih berwarna.

 

Desain teras minimalis ukuran 3 x 1 dengan dinding batu alam yang elegan susuan slate stone

Ig : wismahnuna.new

Jangan ragu untuk menggunakan eksterior gelap untuk teras minimalis ukuran 3 x 1 seperti ini. Anda bisa membuat kesan elegan dengan warna hitam yang terlihat dari lantai kermaik glossy serta dinding batu alam slate stone yang mempercantik tampilan teras. Meski dengan dekorasi yang simpel, anda bisa membuat teras lebih menarik menggunakan furmniture kayu pada bagian pintu utama. Untuk suasana santai yang asik, tambahkan juga dengan furniture satu set kursi beserta coffee table untuk tempat santai di sore menjelang buka puasa.

 

Desain teras minimalis ukuran 3 x 1 dengan rak tanaman

Ig : rumahjovinca
 

Tak perlu upaya yang besar untuk membuat teras terlihat cantik dan elegan. Desain teras minimalis 3 x 1 m ini bisa anda coba terapkan di rumah. Eksterior yang senada untuk dinding dan lantai di pilih warna beige agar menghangatkan suasana. Kesan simpel juga bisa anda letakkan di teras dengan bean bag yang nyaman untuk bersantai. Apalagi di temani dengan tanam segar, anda bisa membaut rak tanaman dengan susunan tangga. Serasikan juga media planter dengan pot tera cota yang indah untuk di lihat.


Semoga 6 Desain Teras Minimalis Elegan Dengan Ukuran 3 x 1 M ini memberikan inspirasi anda yang akan mendekorasi teras rumah. Beberapa upaya di atas bisa anda lakukan dengan menyesuaikan bentuk rumah. Ukuran yang tertera hanya perkiraan, sehingaa anda bisa membaut ukuran teras rumah lebih besar atau kecil sesuai kebutuhan rumah dan lahan yang tersisa.


Penulis  : Lynda
Editor    : Munawaroh
Sumber : Berbagai Sumber


Categories in English