7 Warna Cat Dinding Luar Rumah yang Cerah Tahun Ini

 
Helloshabby.com -- Pemilihan warna cat dinding luar rumah sangat berperan dalam menciptakan nuansa hunian yang sedap dipandang mata. Cat juga berfungsi untuk melindungi struktur dinding luar rumah dari berbagai perubahan cuaca ekstrim, seperti faktor cuaca, angin, hujan, terik matahari hingga perubahan iklim. Apapun warna cat dinding yang dipilih, pastikan memilih cat dengan kualitas terbaik supaya cat tidak mudah kusam dan mengelupas. 

Sebagai inspirasi kami hadirkan ulasan 7 Warna Cat Dinding Luar Rumah yang Cerah Tahun Ini. Berbagai warna cat dinding berikut ini tampil menarik dan pas untuk rumah tipe mungil hingga mewah besar. Simak ulasannya di bawah ini:


Warna Cat Putih dan Abu-abu untuk Kesan Clean Look

cr:instagram/dayu_dianayu

Rumah dengan cat dinding berwarna putih tak selalu tampil monoton dan membosankan untuk dipandang. Kita bisa berkreasi dengan memberi sentuhan warna cat abu-abu pada pilar dan sisi dinding. Kombinasi warna putih dan abu-abu memberikan kesan tampiilan rumah yang tampak terang (clean look). Dengan pencahayaan alami yang cukup, eksterior rumah dengan finishing putih dan abu-abu ini tidak akan terlihat kusam.


Warna Cat Dinding Ungu nan Elegan

cr:instagram/mima_purple11

Dinding eksterior rumah dengan finishing cat warna ungu ini memberikan kesan rumah yang adem, kalem tapi tetap terlihat elegan. Diberikan aksen warna ungu lilac pada desain topi-topi dan rangka jendela, membuat tampilan ungu terlihat makin menarik. Anda bisa memilih jenis cat dinding eksterior yang dilengkapi dengan teknologi weather resistance atau weatherproof, supaya car dinding lebih tahan lama terhadap pergantian cuaca.

 

Warna Cat Dinding Biru Toska yang Menarik

cr:instagram/fia_property

Ingin rumah Anda tampil beda dan menarik? Pemilihan warna cat dengan warna biru toska ini bisa jadi pilihan Anda. Warna cat ini cukup cerah sehingga membuat tamu yang hendak berkunjung lebih mudah untuk mencari alamat rumah Anda. Namun, pastikan Anda memilih jenis cat yang sesuai dengan material dinding. Cat tembok memiliki tekstur yang berbeda dari cat kayu atau batu alam. Cat tembok memiliki tekstur yang lebih tebal untuk membuat lapisan semen di bawahnya tertutup sempurna.


Warna Cat Dinding Eksterior Pink yang Kalem

cr:instagram/mamorvitronela

Warna cat dinding pink tidak selalu memberi kesan lucu, menggemaskan atau kekanakkan. Warna pink dengan shade yang lebih pekat, seperti cat di atas juga bisa terlihat kalem dan elegan. Warna pink ini makin terlihat stand out dengan memberi sentuhan cat warna putih pada teralis jendela, pintu hingga atap kanopi. Warna cat dinding luar rumah yang tidak terlalu monoton membuat rumah ini makin terlihat dinamis. 


 Warna Cat Dinding Biru Navy yang Pekat

cr:instagram/richiwidyasari

Dinding luar rumah ini tampak terbuat dari bahan woodplank. Cat untuk bahan woodplank juga berbeda dengan cat tembok. Anda dapat memilih cat dengan bahan dasar air supaya memiliki tampilan yang mirip tekstur kayu. Cat berbasis air juga cenderung cepat mengering dan ramah lingkungan. Sebagai rekomendasi, pilih cat dinding dengan warna biru navy. Aksen cat warna kuning pada pintu tampil sebagai kontras yang apik.

 

Warna Cat Dinding Abu-abu dengan Aksen Kuning

cr:instagram/rumahomelda

Cat dengan warna abu-abu membawa kesan modern pada hunian Anda. Tampilannya tidak terlihat menjenuhkan  dengan dikombinasikan cat warna kuning. Saat mengecat rumah, pastikan di saat cuaca sedang cerah (tidak terlalu panas atau sehabis hujan). Bila terlalu lembab cat tidak dapat terserap sempurna. Bila saat cuaca terlalu terik, cat dapat meleleh dan menimbulkan plak pada dinding luar rumah.

 

Warna Cat Dinding Hijau yang Cerah

cr:instagram/yennykaurensetiawan

Tak perlu ragu untuk memilih warna cat dengan shade warna yang cerah. Warna cerah juga cukup direkomendasikan sebagai warna eksterior, sebab warna cerah (seperti warna hijau di atas) memiliki pigmen warna yang lebih sedikit dibandingkan cat dengan warna gelap. Pigmen warna cerah cenderung memiliki risiko kepudaran cat yang lebih sedikit dibandingkan dengan warna pekat. Sehingga, cat akan awet menempel pada dinding luar rumah kita.

Terimakasih telah menyimak artikel 7 Warna Cat Dinding Luar Rumah yang Cerah Tahun Ini sampai akhir. Kami selalu mendoakan semoga Anda diberikan kemudahan dalam membangun rumah impian. Jangan lupa, bagikan artikel ini kepada teman, saudara, suami/istri atau keluarga yang membutuhkan. Semoga bermanfaat.

Baca juga:

Kumpulan Desain Ruang Tamu Kecil dengan Cat yang Rapi dan Cantik

Helloshabby.com -- Setiap warna membawa nyawa dan  nuansa yang berbeda satu sama lain. Untuk itu, memilih cat warna tertentu akan memberikan atmofir yang berbeda pada setiap desain ruangan, tak terkecuali ruang tamu. Anda dapat menghadirkan nuansa ruang tamu yang lembut nan ramah dengan penggunaaan...



Beberapa Pilihan Warna Cat Tembok untuk Kamar Tidur yang Trend Tahun ini

Pilihan warna cat tembok kamar tidur yang trend tahun ini  Homeshabby.com -- Warna cat tembok merupakan simbol dari suatu keadaan atau kondisi. Dalam desain interior sendiri, pengaplikasian warna pada ruangan juga sangat penting karena mampu menciptakan kesan dan suasana tertentu. Oleh sebab...



Ide Cat yang Cocok untuk Teras Rumah Minimalis agar Terlihat Mempesona

Homeshabby.com -- Siapa yang tidak mengharapkan rumahnya terlihat cantik dan menjadi focal point? Banyak cara untuk mewujudkannya. Salah satunya dengan memperhatikan pilihan warna cat yang cocok untuk teras rumah minimalis anda agar terlihat lebih mempesona dan juga mampu menampilkan karakter dan kepribadian...


6 Inspirasi Desain Kamar Tidur kecil dengan Cat Warna yang Menawan, Tetap Nyaman dan Cozy

 6 Inspirasi desain kamar tidur kecil dengan cat warna yang menawanHomeshabby.com -- Kamar tidur menjadi salah satu tempat istirahat ternyaman yang ada di rumah. Meski kadang ukurannya kecil, kamar tidur selalu asik untuk di gunakan. Namun bagaimana dengan interior yang lusuh dan terlihat membosankan?...



6 Dekorasi Kamar Tidur untuk Ruangan Kecill dengan Pilihan Cat Tembok yang Tepat

Homeshabby.com -- Tak jarang banyak orang menyukai desain rumah dengan ukuran yang luas, namun beberapa orang pun juga menyukai desain rumah ukuran minimalis seperti desain kamar berikut ini. Kamar tidur merupakan salah satu ruangan yang paling penting dalam sebuah rumah, karena fungsi utama dari kamar...


Penulis  : Yeni
Editor    : Munawaroh
Sumber : Berbagai Sumber

Categories in English