gambar ig @tw_dyah
Ide desain rak dapur minimalis yang pertama adalah rak dapur 4 tingkat. Rak ini terbuat dari material kayu dengan finishing cat warna putih. Rak dapur yang satu ini cocok untuk menempatkan bumbu-bumbu dapur dengan ukuran toples yang cukup besar. Misalnya, bagian bawah digunakan untuk menaruh toples gula, kacang dan super mini kabinet. Sedangkan di atasnya bisa dimanfaatkan untuk menaruh bumbu dapur dengan aneka ukuran toples.
Kelebihan model rak dapur 4 tingkat adalah kemampuannya untuk menampung toples-toples dengan ukuran dan berat yang cukup besar. Sehingga, Bunda tidak perlu khawatir rak dapur akan cepat rusak. Bunda juga bisa menempatkan rak minimalis ini di sudut ruang, supaya dapur terlihat rapi dan manis.
gambar ig @srirustiani
Rak dapur minimalis selanjutnya masih dengan model bertingkat yang terbuat dari material kayu. Secara tampilan, standing rak ini memberikan aksen natural pada dapur minimalis di atas. Secara fungsinya, standing rak ini difungsikan untuk menaruh berbagai pembersih lantai dan pakaian. Ini memudahkan para Bunda tersayang ketika mengambil peralatan laundry dan bersih-bersih rumah. Agar lebih hemat biaya dan lebih hemat space, pilih media penyimpanan dari kotak plastik.
gambar ig @indah.ariaputri
Sebagian orang memilih kabinet atas sebagai tempat penyimpanan perabot dapur, sebagian lainnya ingin dapur tampak lebih luang dengan meniadakan kabinet atas dapur. Jika Anda termasuk golongan yang kedua, maka desain standing rak minimalis yang satu ini cocok untuk Anda. Berbeda dengan rak sebelumnya, standing rak ini dibuat dari material besi. Rak besi cenderung awet dan tahan lama. Rak dapur dengan 4 susun ini mampu menampung banyak bumbu dan perabot dapur lainnya.
gambar ig @inspirasi_dapur_mak
Jika Anda menyukai tampilan dapur simpel dengan sentuhan industrial, pilih jenis rak susun 4 tingkat dengan warna hitam ini. Rak metal berwarna hitam ini tampil senada dengan furnitur dapur yang juga hadir dengan warna-warna monokrom. Tempatkan rak dapur di sudut ruangan, agar membuat dapur minimalis Anda terlihat lebih luas.
gambar ig @lolitainc
Bagi Anda yang hobi minum teh, kopi atau minuman lainnya, Anda bisa mendesain wall hanging rak khusus cangkir/gelas minuman. Wall hanging rack ini memiliki desain klasik dengan warna dan typography yang cantik. Anda bisa memajang cangkir favorit di rak mungil yang satu ini. Hanya saja, disarankan memajang cangkir dari bahan plastik untuk meminimalisir pecahnya cangkir ke lantai.
gambar ig @christinafandi
Betapa menyebalkannya, ketika sedang asik memasak tetapi Anda kesulitan mengambil bumbu yang dibutuhkan. Di situlah fungsi adanya rak bumbu dapur. Anda bisa memilih desain rak bumbu gantung berbagai ukuran yang dapat memudahkan Anda ketika mengambil bumbu dapur. Seperti pada desain rak dapur di atas, terdiri dari rak bumbu tempel (dinding) dan rak piring-gelas. Desain rak piring-gelas yang cukup minimalis bisa ditempatkan di meja dapur. Sedangkan adanya rak bumbu yang menempel di dinding memiliki fungsi untuk menggantikan kabinet atas. Pilih rak minimalis tempel yang terbuat dari kayu birch solid. Rak minimalis dari elemen kayu akan membuat dapur rapi dan terlihat earthy.
Semoga artikel Ingin Dapur Rapi? Coba 6 Ide Desain Rak Dapur Minimalis Ini bermanfaat bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah. Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman. Jangan lupa dibagikan kepada kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi lainnya.
Penulis : Yeni
Editor : Munawaroh
Sumber : Berbagai sumber